BOLMUT
Beranda / DAERAH / BOLMUT / Babinsa Bantu Petani Merawat Tanaman Terong

Babinsa Bantu Petani Merawat Tanaman Terong

Photo 2022 03 09 09 46 14
Table of Contents+

    B O L M U T — Dalam upaya membantu meningkatkan kesejahteraan petani di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1303-15/Bintauna Serda Heri Susilo membantu petani merawat tanaman terong di Desa Sidodadi Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Rabu (09/03/2022).

    Kegiatan yang dimulai sejak pukul 08.00 Wita ini, Babinsa bersama para petani membersihkan rumput liar dengan cara manual menggunakan cangkul dan parang yang kemudian dilanjutkan mengikat tanaman terong di tiang lanjaran.

    Serda Heri Susilo mengatakan, Saling membantu merupakan suatu kewajiban sesama manusia dan membantu petani merupakan suatu keharusan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan para petani diwilayah binaan.

    “Sebagai Babinsa kami harus memberikan support dan motivasi kepada petani agar lebih rutin untuk bercocok tanam, hal inilah yang menjadi solusi untuk meningkatkan taraf ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. Semoga nantinya tanaman terong ini mendapatkan hasil yang memuaskan,” ujarnya.

    Sementara itu, Paryanto (48) pemilik lahan mengucapkan terimakasih kepada Babinsa yang telah memberikan motivasi dan semangat kepada petani. “Dengan adanya kunjungan ini semoga bisa meningkatkan tali silaturahmi kita,” ucapnya.

    Idul Adha 1444 Hijriah, Rocky Wowor Salurkan Ratusan Sapi Kurban

    Ditempat terpisah, Danramil 1303-15/Bintauna Serma Mislin memberikan apresiasi kepada Babinsa yang telah membantu petani di desa binaannya.

    “Kegiatan ini agar terus ditingkatkan dan membantu setiap warga binaan serta mengayomi masyarakat, karena masyarakat adalah saudara TNI,” tuturnya.

    Komentar

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    × Advertisement
    × Advertisement