Percepat Ekosistem Kendaraan Listrik, PLN Suluttenggo Bakal Tambah 3 SPKLU

0

Manado – PT PLN (Persero) melakukan meresmikan serentak penggunaan 10 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Sulawesi, Maluku, Nusa Tenggara dan Papua pada Senin 17 Januari 2022 lalu.

Adapun SPKLU di regional Sulmapana yang diresmikan, rinciannya, di Manado tiga unit, Kendari dan Makassar (3 unit), Ambon (1 unit), Labuan Bajo (1 unit), Mataram (1 unit) dan Papua (1 unit).

Adanya SPKLU di Indonesia Timur diharapkan dapat mempercepat terwujudnya ekosistem kendaraan listrik di Tanah Air.

Direktur Bisnis Regional Sulawesi, Maluku, Papua dan Nusa Tenggara (Sulmapana) PLN, Adi Priyanto mengatakan PLN berkomitmen penuh untuk mengambil peran utama dalam mewujudkan akselerasi penyediaan infrastruktur pengisian ulang kendaraan listrik.

Selanjutnya, ia menyatakan bahwa PLN juga akan menargetkan penambahan 14 SPKLU di regional Sulmapana.

Dengan rincian penambahan 2 hingga 3 lokasi SPKLU di masing-masing wilayah.

Sampai dengan saat ini, PLN telah berhasil menyediakan SPKLU sebanyak 96 unit EV Charger di 74 lokasi yang tersebar di seluruh Indonesia.

Pada tahun ini, PLN mengalokasikan Rp 120 miliar untuk pembangunan infrastruktur kelistrikan dalam mempercepat pembentukan ekosistem kendaraan listrik.

Untuk mendukung ekosistem kendaraan listrik, PLN juga telah menyediakan fitur SPKLU yang terintegrasi pada aplikasi PLN Mobile.

Para pengguna kendaraan listrik akan dapat dengan mudah menemukan lokasi SPKLU terdekat untuk melakukan pengisian energi/daya baterai kendaraan listriknya menggunakan SPKLU.

Selain itu, lanjut Adi, PLN juga akan memberikan berbagai program bundling.

Nantinya, pelanggan yang membeli mobil listrik secara otomatis akan langsung mendapatkan paket pemasangan _home charging_, diskon tambah daya, pemasangan semua alat.

“Dengan pengisian melalui home charging yang kami pasang tersebut, PLN juga akan memberikan diskon tarif listrik sebesar 30 persen pada pukul 22.00-05.00 sehingga pelanggan dapat menggunakan mobil dengan nyaman dan tenang keesokan harinya,” tambahnya.

GM PLN Unit Induk Wilayah Suluttenggo, Leo Basuki mengungkapkan bahwa PLN siap mendukung percepatan implementasi Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterei (KBLBB).

Dukungan ini dilakukan dengan menyiapkan suplai daya yang cukup untuk kebutuhan KBLBB.

Dijelaskannya, SPKLU di kawasan Megamas merupakan SPKLU pertama yang beroperasi di Sulut.

Dua SPKLU ini beroperasi dengan kapasitas masing 25 Kw dan 7 Kw. SPKLU ini terintegrasi dengan fitur Charge.IN di aplikasi PLN Mobile.

Selain di Megamas, ada 1 unit SPKLU Kantor PLN Suluttenggo yang terbuka untuk umum.

Ia mengatakan saat ini PLN Suluttenggo telah menggunakan kendaraan listrik untuk petugas operasional lapangan sebanyak 100 unit motor listrik untuk melayani pelanggan.

“Dalam waktu dekat kami akan menambah 3 stasiun SPKLU di wilayah Suluttenggo. Kami berharap infrastuktur ini dapat mendorong animo masyarakat untuk menggunakan kendaraan listrik,” kata Leo.

Selain SPKLU, menurut Leo PLN juga sudah menyediakan Stasiun Penyedia Listrik Kapal Sandar (SPLiKS) yang merupakan inovasi PLN untuk menghadirkan layanan kelistrikan di sektor kelautan dan perikanan.

“Sebelum kehadiran electric boat, kami sudah mempersiapkan anjungan listrik mandiri. Kami yakin kapal listrik akan segera hadir,” terangnya. (Tribunmanado.com).

Dukung Program Menuju Polri yang Presisi, Polda Sulut Dibekali Ilmu Linguistik Forensik

0
Dukung Program Menuju Polri yang Presisi, Polda Sulut Dibekali Ilmu Linguistik Forensik
Dukung Program Menuju Polri yang Presisi, Polda Sulut Dibekali Ilmu Linguistik Forensik

MANADO, BeritaBMR.com – Puslitbang (Pusat Penelitian dan Pengembangan) Polri melaksanakan Riset Aksi tentang Katpuan (Peningkatan Kemampuan) Linguistik Forensik bagi Penyidik Polri di Polda Sulut dan jajaran untuk mendukung terwujudnya Program Kapolri.

Kegiatan tersebut dibuka oleh Karo SDM Polda Sulut, Kombes Pol Octo Budhi Prasetyo didampingi Kabidgasbin Puslitbang Polri selaku Ketua Tim, Kombes Pol M. Asrul Aziz, Selasa (16/02/2021) pagi, di Bunaken Room Hotel Quality Manado.

Riset diikuti oleh 30 peserta terdiri dari para Kasatreskrim dan Kasatresnarkoba Polresta dan Polres jajaran, juga perwakilan penyidik dari Ditreskrimum, Ditreskrimsus, Ditresnarkoba serta Ditpolairud Polda Sulut.

Dukung Program Menuju Polri yang Presisi, Polda Sulut Dibekali Ilmu Linguistik Forensik
Dukung Program Menuju Polri yang Presisi, Polda Sulut Dibekali Ilmu Linguistik Forensik

Kapuslitbang Polri, Brigjen Pol Guntur Setyanto dalam sambutan tertulis dibacakan Ketua Tim, mengatakan, riset aksi ini dilaksanakan salah satunya guna mendukung terwujudnya transformasi menuju Polri yang Presisi (Prediktif, Responsibilitas, Transparansi Berkeadilan).

“Salah satu kebutuhan anggota Polri terutama penyidik, adalah pelatihan dalam beberapa aspek spesifik. Karena banyak kasus yang harus ditangani yang memerlukan keahlian khusus. Misalnya kasus yang berpangkal pada aspek kebahasaan,” ujar Kombes Pol Asrul Aziz.

Lanjutnya, kasus seperti itu memerlukan kemampuan khusus yang harus dimiliki oleh penyidik Polri, yaitu ilmu linguistik forensik.

“Ilmu linguistik forensik itu sangat penting, karena bertujuan mencari sebab musabab atau akar penyebab terjadinya sebuah peristiwa. Ilmu linguistik forensik juga terkait dengan persoalan penegakan hukum dan keadilan,” jelas Kombes Pol Asrul Aziz.

Ditambahkannya, peristiwa dan penegakan hukum yang ditangani polisi salah satunya berpangkal dari penggunaan bahasa, sehingga para penyidik Polri perlu memahami ilmu linguistik forensik.

“Selain itu juga, ilmu linguistik forensik bertujuan meningkatkan kompetensi penyidik dalam melakukan tindakan wawancara investigatif yang memenuhi prasyarat hukum,” tutup Kombes Pol Asrul Aziz.

Dukung Program Menuju Polri yang Presisi, Polda Sulut Dibekali Ilmu Linguistik Forensik
Dukung Program Menuju Polri yang Presisi, Polda Sulut Dibekali Ilmu Linguistik Forensik

Sementara itu Kapolda Sulut, Irjen Pol R.Z. Panca Putra dalam sambutan melalui Karo SDM, menyambut baik riset aksi ini dan sangat bersyukur karena kegiatan tersebut hanya dilakukan di empat Polda, salah satunya di Polda Sulut.

“Kita harus bersyukur dan bangga. Riset ini merupakan bentuk perhatian dari Puslitbang Polri terhadap peningkatan kemampuan penyidik Polri di lingkungan Polda Sulut,” tutur Kombes Pol Octo Budhi Prasetyo.

Untuk itu, lanjutnya, riset aksi ini harus benar-benar diikuti dengan serius dan sungguh-sungguh oleh seluruh peserta.

“Jadikan riset aksi peningkatan kemampuan linguistik forensik ini sebagai sarana untuk menambah dan mengasah kemampuan penyidik Polri Polda Sulut menjadi lebih profesional dan berkualitas dalam mengungkap kasus yang sedang maupun akan ditangani,” pungkas Kombes Pol Octo Budhi Prasetyo.

Riset dilaksanakan selama 4 hari hingga Jum’at (19/02) mendatang. Dengan narasumber antara lain Peneliti Ahli Utama LIPI, Peneliti Departemen Linguistik Universitas Indonesia, Puslabfor Bareskrim Polri, serta Peneliti Puslitbang Polri.

Sedangkan materi yang disampaikan, di antaranya pengenalan linguistik forensik, bahasa dan hukum, digital dan audio forensik, serta bahasa pada kasus pidana dan perdata. Rangkaian kegiatan dilakukan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

(Humas*/Za/Talls)

Satlantas Polres Bitung Laksanakan Samsat Delivery, Follow Up Program Kapolri

0
Satlantas Polres Bitung Laksanakan Samsat Delivery, Follow Up Program Kapolri
Satlantas Polres Bitung Laksanakan Samsat Delivery, Follow Up Program Kapolri (fhoto/humas*)

MANADO, BeritaBMR.com Peningkatan kualitas pelayanan publik yang menjadi salah satu Program Prioritas Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, direspons cepat serta ditindak lanjuti oleh Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Bitung.

Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Jules Abraham Abast membenarkan hal tersebut. Dijelaskannya, layanan pengantaran tersebut tidak ditarik biaya sepeser pun alias gratis.

“Samsat Delivery Polres Bitung ini guna mendukung Program Prioritas Kapolri dalam hal memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya di masa pandemi Covid-19,” ujarnya, kepada awak media belum lama ini.

Satlantas Polres Bitung Laksanakan Samsat Delivery, Follow Up Program Kapolri (fhoto/humas*)
Satlantas Polres Bitung Laksanakan Samsat Delivery, Follow Up Program Kapolri (fhoto/humas*)

Sehingga, lanjut Kombes Pol Jules Abraham Abast, masyarakat tidak perlu lama menunggu atau datang kembali ke Satlantas untuk mengambil STNK, BPKB, maupun TNKB.

“Tentunya ini tidak menyita waktu masyarakat. Karena ada petugas khusus yang akan mengantarkan langsung baik STNK, BPKB, ataupun TNKB ke alamat tempat tinggal masing-masing,” pungkas Kombes Pol Jules Abraham Abast.

(humas/za/talls)

Sempat Buron 9 Bulan, Timsus Waruga Bekuk Pelaku Pengainayaan di Dimembe 

0
Sempat Buron 9 Bulan, Timsus Waruga Bekuk Pelaku Pengainayaan di Dimembe 

MANADO, BeritaBMR.com Timsus Waruga Polres Minahasa Utara. berhasil menangkap seorang Laki-Laki berinisial EM alias Evel (19) yang disangkakan telah melakukan penganiayaan terhadap Karmel Kantohe pada bulan Mei 2020 lalu.

Tersangka EM sempat kabur dan ditetapkan dalam Daftar Pencarian Orang (DPO), namun setelah kurang lebih 9 bulan melarikan diri, tersangka akhirnya berhasil dibekuk oleh Polisi.

Timsus Waruga yang dipimpin oleh Bripka Bobby Lakaoni, mengamankan EM di Malalayang I Kecamatan Malalayang Kota Manado. Jumat (05/02/2021) sekitar pukul 00.35 Wita.

Saat akan dilakukan penangkapan, tersangka melakukan perlawanan dan mencoba melarikan diri. Anggota Timsus akhirnya melakukan tindakan tegas dan terukur terhadap tersangka.

Dari hasil introgasi oleh Timsus Waruga. EM, usai melakukan tindak pindana penganiayaan pada bulan Mei 2020, EM melarikan diri ke Kabupaten Kepulauan Talaud dan kemudian kembali lagi di Manado, dan rencananya ia akan ke Ternate.

Terpisah. Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Jules Abraham Abast mengapresiasi upaya kerja keras Timsus dalam memburu tersangka penganiayaan ini.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada warga yang sudah bekerja sama memberikan informasi terkait keberadaan tersangka EM.

“Saat ini tersangka sudah dibawa Timsus Waruga ke Polsek Dimembe guna kepentingan proses penyidikan lebih lanjut,” singkat Kombes Pol Jules Abraham Abast.

(Sumber : Humas Polda Sulut/*)

Resmob Polres Minut Ciduk Dua Pelaku Curanmor di Bitung

0
Resmob Polres Minut Ciduk Dua Pelaku Curanmor di Bitung

MANADO, BeritaBMR.com Tim Resmob dari Polres Minahasa Utara (Minut), Polda Sulawesi Utara (Polda Sulut) berhasil mengamankan dua orang lelaki, yang terlibat dalam kasus dugaan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor).

Kedua Lelaki tersebut yakni, DRG alias Deny (21) dan NAS alias Nov (25), di bekuk oleh Tim aparat kepolisian yang dipimpin oleh Kanit Resmob Aipda Steven Padi, di Kota Bitung. Jumat (12/02/2021) kemarin.

[irp]

Sementara itu. Aparat kepolisian masih terus mengejar tersangka utama yakni lelaki BVJM alias Brian Laki – Laki (21), yang dibantu lelaki DRG dalam melakukan pencurian sepeda motor merk Honda Scoopy berwarna merah hitam dengan bernomor Polisi (DB 3616 CT) di Kolongan Kecamatan Kalawat, Kabupaten Minahas Utara (Minut) dan saat ini masih dalam pengejaran Tim Resmob Polres Minut.

Resmob Polres Minut Ciduk Dua Pelaku Curanmor di Bitung

Dari informasi yang diperoleh pada saat proses pengembangan, dalam kasus tersebut Tim Resmob minut menemukan barang bukti curanmor sudah berada di Kota Bitung, tempat asal dari ketiga pelaku itu berdomisili.

[irp]

Saat melakukan pelelusuran, Tim Resmob minut menemukan, barang bukti berada di rumah seorang penadah, yaitu lelaki NAS, yang dia beli dari tersangka utama lelaki BVJM.

Tak hanya itu, setelah melakukan pengembangan lebih lanjut Tim Resmob minut yang mendapat informasi tersebut langsung memburu tersangka utama di rumahnya dan rumah sahabatnya, namun belum juga ditemukan.

[irp]

Kepala Bidang (Kabid) Hubungan Masyarakat (Humas) Polda Sulut. Kombes Pol Jules Abraham Abast membenarkan hal tersebut bilamana Aparat Kepolisian telah menangkap pelaku dan akan diproses hukum sesuai dengan undang-undang yang berlaku.

“Kedua lelaki tersebut sudah diamankan saat ini sudah berada di Polsek Airmadidi untuk dimintai keterangan lebih lanjut, sedangkan Tim Resmob masih terus memburu tersangka utamanya,” terang Kombes Pol Jules Abraham Abast.

Iapun berpesan kepada seluruh pengendara kendaraan agar berhati-hati dalam memarkirkan kendaraannya. Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan.

“Pastikan kendaraan dalam keadaan terkunci dan parkirlah di tempat yang aman,” pungkas Kabid Humas Kombes Pol Jules Abraham Abast.

(Humas/ZA/Talls)

Irjen Pol R. Z. Panca Putra Pimpin Sertijab 4 Pejabat di Polda Sulut

0

MANADO, BeritaBMR.com – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Utara (Sulut). Irjen Pol R.Z. Panca Putra. Memimpin upacara pelantikan kepada pejabat di jajaran Polda Sulut. di Ruangan Tribrata Mapolda Sulut. Sabtu (13/02/2021) siang kemarin.

Pejabat di Jajaran Polda Sulut yang diserahterimakan itu adalah Kepala Biro Perencanaan Umum dan Anggaran, Dirpolairud dan Kapolres Bitung serta Kapolres Bolaang Mongondow (Bolmong).

Kapolda Sulut melantik. Kombes Pol Ahmad Yani menjadi Karo Rena Polda Sulut, yang sebelumnya menjabat sebagai Karo Rena Polda D.I.Y.

Kemudian serah terima jabatan, yakni Dirpolairud Polda Sulut, Kombes Pol Edward Indharmawan Eka Chandra beralih tugas sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Polair Baharkam Polri (dalam rangka Dik Sespimti Polri Dikreg ke 30 T.A. 2021), digantikan oleh Kombes Pol Kukuh Prabowo yang sebelumnya menjabat sebagai Agen Intelijen Kepolisian Madya Tk. III Baintelkam Polri.

Selanjutnya Kapolres Bitung, AKBP FX. Winardi Prabowo beralih tugas sebagai Wadir Resnarkoba Polda Lampung, digantikan AKBP Indra Pramana yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Bolmong. Dan jabatan Kapolres Bolmong kini diemban oleh AKBP Nova Irine Surentu yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubbidbankum Bidkum Polda Metro Jaya.

Pelantikan dan sertijab diawali dengan pembacaan Keputusan Kapolri, kemudian pengambilan sumpah jabatan oleh Kapolda Sulut terhadap para pejabat baru yang didampingi Rohaniwan, serta penandatanganan berita acara.

Sesaat usai pelantikan dan sertijab, dilanjutkan acara kenal pamit secara sederhana di Ruang Catur Prasetya. Rangkaian kegiatan tersebut berlangsung dengan tetap mematuhi protokol kesehatan demi mencegah penyebaran Covid-19.

Sementara itu Irjen Pol R.Z. Panca Putra dalam sambutannya saat acara kenal pamit, mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada para pejabat lama atas dedikasi, kinerja, dan loyalitas selama menjabat di lingkungan Polda Sulut.

“Dan juga selamat datang kepada para pejabat baru. Semoga bisa melanjutkan program-program yang telah dirintis oleh pejabat sebelumnya, sehingga kita Polda Sulut mampu mewujudkan transformasi menuju Polri yang Presisi (Prediktif, Responsibilitas, Transparansi dan Berkeadilan),” pungkas Irjen Pol R.Z. Panca Putra.

Turut dihadiri oleh Wakapolda Sulut Brigjen Pol Rudi Darmoko beserta para Pejabat Utama Polda Sulut, serta Kapolresta dan Kapolres jajaran.

(Humas/ZA/Talls)

Polisi dan Instansi terkait Respons Cepat, Tangani Pohon Tumbang di Manado

0
Polisi dan Instansi terkait Respons Cepat, Tangani Pohon Tumbang di Manado
Polisi dan Instansi terkait Respons Cepat, Tangani Pohon Tumbang di Manado

MANADO, BeritaBMR.com Sabtu (13/02/2021) siang kemarin. Aparat Kepolisian bersama instasi terkait bergerak cepat melakukan penanganan Pohon Tumbang di beberapa lokasi di Kota Manado. hal itu disebabkan oleh, intensitas curah  hujan yang deras disertai angin kencang.

Antara lain di Kelurahan Malalayang Satu Timur Lingkungan 3, yang menimpa pengendara sepeda motor. Dua korban mengalami luka ringan.

Kemudian, di Kelurahan Pakowa Lingkungan 4 Kecamatan Wanea, pohon tumbang menimpa kabel listrik hingga putus.

Selain itu, juga terdapat pohon tua yang sudah miring di Kelurahan Kairagi 1 Kecamatan Mapanget. Pohon tersebut perlu segera ditebang karena membahayakan pengendara jalan.

Terpisah, Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Jules Abraham Abast mengatakan, kejadian tersebut segera direspons oleh Polsek setempat dengan mendatangi lokasi untuk melakukan penanganan.

Polisi dan Instansi terkait Respons Cepat, Tangani Pohon Tumbang di Manado
Polisi dan Instansi terkait Respons Cepat, Tangani Pohon Tumbang di Manado

“Dua korban mengalami luka ringan dan sudah dievakuasi ke RSUP Prof. Kandou Manado untuk mendapatkan perawatan medis,” ujarnya, Sabtu sore.

Petugas, lanjut Kombes Pol Jules Abraham Abast, juga melakukan pengaturan arus lalu lintas untuk mengurai kemacetan.

“Kemudian berkoordinasi dengan Satbrimob dan DLH untuk memotong pohon yang tumbang. Masyarakat diimbau waspada saat melintas didekat pohon yang rawan tumbang, terutama saat hujan disertai angin,” pungkas Kombes Pol Jules Abraham Abast.

(Humas/ZA/Talls)

Polisi Berhasil Gagalkan Penyeludupan 8.280 Liter “Cap Tikus” ke Papua Barat

0
Polisi Berhasil Gagalkan Penyeludupan 8.280 Liter
Kombes Pol Jules Abraham Abast, didampingi Dirresnarkoba Polda Sulut Kombes Pol Indra Lutrianto Amstono saat menjelaskan kasus miras. (Foto: Dok. Humas)

MANADO, BeritaBMR.com Aparat Kepolisian dari Polda Sulut (Sulawesi Utra) Personel Ditresnarkoba berhasil menggagalkan upaya penyelundupan sebanyak ribuan liter miras (minuman keras) jenis cap tikus yang bakal dikirim ke Papua Barat.

Dari informasi yang didapat Polisi menggagalkan miras tersebut terjadi pada Senin (15/02/2021). sekitar pukul 01.20 WITA, di ruas Jalan Raya Belang-Ratatotok Desa Borgo, Kecamatan Belang, Kabupaten Minahasa Tenggara Provinsi Sulawesi Utara.

Miras tersebut diamankan saat diangkut menggunakan dua mobil yaitu truck dan pick up menuju Pelabuhan Desa Basaan, Kecamatan Ratatotok, Kabupaten Minahasa Tenggara.

Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Jules Abraham Abast dalam konferensi pers di depan sejumlah awak media mengatakan, terungkapnya kasus ini tak lepas dari informasi masyarakat.

“Masyarakat menginformasikan bahwa dini hari itu akan ada mobil truck dan pick up yang mengangkut cap tikus ke Pelabuhan Basaan, yang selanjutnya akan dikirim ke Manokwari, Papua Barat menggunakan kapal,” jelasnya, Jum’at (19/02) siang, di Mako Ditresnarkoba Polda Sulut.

Berdasarkan informasi tersebut, tim lapangan Subdit 3 Ditresnarkoba langsung melakukan penyelidikan. Benar saja, tim mendapati dua mobil mencurigakan yang di bagian bak ditutup menggunakan terpal, sedang menuju pelabuhan. Tim kemudian melakukan pengejaran dan penghadangan.

Dua mobil yang dihadang yaitu truck hino warna coklat bernomor polisi DB 8076 QE yang dikemudikan pria berinisial RS, dan mobil pick up warna hitam DB 8095 LA dikemudikan pria berinisial RM.

“Saat diperiksa, di mobil truck didapati 363 jerigen berisi sekitar 7.260 liter cap tikus. Kemudian di mobil pick up didapati 51 jerigen berisi sekitar 1.020 liter. Sehingga totalnya, 414 jerigen dengan isi total sekitar 8.280 liter cap tikus,” jelas Kombes Pol Jules Abraham Abast, didampingi Dirresnarkoba Polda Sulut Kombes Pol Indra Lutrianto Amstono.

Barang bukti kendaraan beserta muatan dan pengemudi lalu diamankan di Mapolda Sulut untuk dimintai keterangan.

“Cap tikus tersebut milik seorang pria berinisial UG alias M (28), warga Desa Silian Dua, Kecamatan Silian Raya, Kabupaten Minahasa Tenggara, yang rencananya dikirim kepada seorang pria berinisial O di Manokwari Papua Barat,” pungkas jelas Kombes Pol Jules Abraham Abast.

Sementara itu Dirresnarkoba menambahkan, pihaknya beserta jajaran terus menindaklanjuti atensi Kapolda Sulut terkait pemberantasan peredaran miras tanpa izin karena sudah sangat meresahkan masyarakat.

“Kita ketahui di wilayah Sulawesi Utara ini kriminalitas yang tertinggi adalah penganiayaan, yang salah satunya disebabkan oleh pengaruh miras,” kata Kombes Pol Indra Lutrianto Amstono.

Sambungnya, untuk pemilik miras tersebut sudah ditetapkan sebagai tersangka. Pihak Ditresnarkoba Polda Sulut masih melakukan pengembangan penyidikan dari kasus ini.

“Tersangka dijerat pasal 32 ayat (1) Peraturan Daerah Provinsi Sulawesi Utara Nomor 4 Tahun 2014  tentang Pengendalian dan Pengawasan Minuman Beralkohol. Yaitu, setiap orang yang melanggar ketentuan sebagaimana diatur dalam pasal 13 ayat (1), pasal 14, dan/atau pasal 15 diancam kurungan paling lama 3 bulan atau denda paling banyak Rp. 50 juta,” jelas Kombes Pol Indra Lutrianto Amstono.

Pihaknya dalam kesempatan ini juga mengapresiasi peran serta masyarakat dalam memberantas peredaran miras tanpa izin ini dengan memberikan informasi kepada pihak kepolisian.

“Terima kasih kepada masyarakat, berkat informasi yang disampaikan kasus ini bisa diungkap dengan cepat oleh pihak kepolisian. Dan seluruh barang bukti miras ini ke depan akan dimusnahkan,” tandas Kombes Pol Indra Lutrianto Amstono.

(humas/za/talls)

Ini Pesan Brigjen Pol VJ Lasut ke DPW Sulut Sahabat Polisi Indonesia

0

SULUT, BERITABMR.COM — Selain untuk mempererat kemitraan, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Sulut, Sahabat Polisi Indonesia, senin ((01/03/2021) melaksanakan peretemuan, silaturahmi ke Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulut.

Dalam pertemuan tersebut selain juga membahas jalin kemitraan strategis, juga memperkenalkan adanya Pengurus Wilayah Sulut, Sahabat Polisi Indonesia. Dan silaturahmi SPI itu juga diterima langsung Kepala BNNP Sulut, Brigjen Pol Victor J Lasut.

Pertemuan bertempat di ruang kerja Kepala BNNP Sulut Brigjen Pol Victor J. Lasut,  Senin (01/3/2021) siang itu, nampak berlangsung penuh keakraban dengan tetap mengikuti protokol kesehatan.

Dalam pertemuan itu, Brigjen Pol Victor J Lasut menyampaikan hal-hal penting yang harus diperhatikan, guna mengangkat dan menjaga Citra Polri di mata masyarakat. Namun dikatakan Jenderal Bintang Satu, itu jika masyarakat menemukan adanya pelanggaran yang dilakukan Oknum Polisi, dirinya mempersilahkan untuk dilaporkan ke Polres atau Polda terkait.

“Namanya sahabat polisi, sebisanya melakukan kegiatan-kegiatan positif yang mengangkat citra polisi. (Namun) bila ada hal-hal misalnya laporan masyarakat ada dugaan kesalahan yang dilakukan polisi, silahkan diteruskan ke polda atau polres,” ujar Jenderal bintang satu ini dalam arahannya.

Ia pun berharap SPI Sulut dapat membantu sepenuhnya program-program kepolisian dalam menjaga kamtibmas termasuk dalam hal pencegahan narkoba.

“Pemberantasan penggunaan narkoba yang semakin marak seharusnya mendapat dukungan penuh masyarakat demi masa depan generasi muda yang menjadi harapan bangsa,” ujar jenderal yang menjadi salah satu penasehat SPI Sulut ini.

Sementara itu, Ketua SPI Sulut Tomy Lasut yang didampingi Bendahara Ningsry Datau menyampaikan komitmen untuk memberikan dukungan penuh terhadap tugas-tugas dan program kerja kepolisian.

“Sahabat Polisi Indonesia sebagai organisasi mitra polisi menyatakan komitmen untuk selalu bersama aparat polisi dalam setiap upaya menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban di masyarakat termasuk dalam hal pencegahan dan pemberantasan narkoba,” jelasnya.

Seperti diketahui, DPW Sahabat Polisi Indonesia di Sulawesi Utara, sudah beberapa kali menggelar aksi sosial, diantaranya membantu korban bencana banjir yang menerjang Kota Manado beberapa waktu yang lalu.

(Z-Hard)

AS Wanita Tersangka Penganiayaan di Kairagi Dua Diamankan Polisi

0
Gambar Ist

MANADO, BeritaBMR.Com — Seorang wanita warga Amurang berinisial AS (22) terpaksa diamankan oleh Tim Maleo Polda Sulut, Rabu (15/9/2021) sekitar pukul 03.00 Wita, di Ranotana Weru Kanaan Karombasan.

Perempuan ini diamankan petugas karena diduga telah melakukan penganiayaan yang terjadi di sebuah kos-kosan di Kelurahan Kairagi Dua Lingkungan VI Kecamatan Mapanget, Manado, Senin (6/9/2021) sekitar pukul 14.30 Wita.

Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Jules Abraham Abast membenarkan hal tersebut. “Saat ini perempuan berinisial AS sudah diamankan di Polsek Mapanget untuk dimintai keterangan terkait kasus penganiayaan,” ujarnya.

Bahkan kronologis singkat kejadian dan foto tersangka sempat dipublikasikan korban bernama Debora Liuw (24), di media sosial facebook miliknya.

Debora menjelaskan, saat itu ia didatangi tersangka bersama dengan 7 rekan tersangka. Saat tiba di kos-kosan korban, tersangka langsung membuat keributan bahkan melepaskan pukulan ke korban. Bahkan rekan-rekan tersangka yang menyaksikan hal tersebut, hanya membiarkannya.

Beruntung ada keponakan lelaki ibu kost yang melerai aksi panganiayaan tersebut, sehingga keributan dapat disudahi. Korban yang sempat dirawat di RS Medical Center akibat luka yang dialaminya ini pun akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Mapanget.

(*/Z)

Sumber Humas Polda Sulut